Thursday, December 11, 2014

stand by me doraemon

10 Desember 2014
saya dan beberapa plurker seperti biasa kumpul-kumpul nobar alias nonton bareng
kali ini kami nobar "Stand by Me Doraemon", sebuah film doraemon yang dibikin dan dikemas 3D
pertama kali nonton doraemon movie di bioskop biasanya download, film yang diangakat dari manga dan serial anime di tv doraemon yang sudah ditayangkan di jepang sejak tahun 80an dan di Indonesia sejak awal 90an
tidak seperti film film doraemon sebelumnya kali ini isi cerita bukan petualangan tapi mengenai hubungan doraemon dan nobita
cerita ini diawali dengan kedatangan sewashi dan doraemon ke abad 20 untuk menemui nobita, sewashi memberikan misi ke doraemon untuk membantu nobita yang merupakan kakek buyutnya agar nasib nobita berubah di masa depan dan apabila nobita sudah merasa bahagia maka doraemon akan kembali ke abad 22
sewashi dan doraemon sendiri berasal dari abad 22, cerita berlanjut dengan kehidupan nobita yang dibantu oleh doraemon dengan segala kecerobohan, kebodohan dan kelucuan perilaku nobita, giant, suneo, shizuka, dekisugi, jaiko...
adegan yang paling menyentuh adalah ketika nobita merasa sudah memperoleh kebahagian dan doraemon harus kembali ke abad 22 nobita berusaha agar tidak tergantung dengan doraemon dan alat-alat canggihnya
mungkin dari cerita gak seseru film film sebelumnya yang berisi petualangan, tapi dari sisi nilai moral dapat diambil beberapa pelajaran
1. nasib seseorang bisa diubah asal dia mau berusaha dan yakin bahwa dia akan berubah nasibnya di masa depan
2. manusia selalu butuh bantuan orang lain dalam kehidupannya tapi tidak boleh terlalu bergantung dengan orang lain, harus berusaha sendiri untuk mencapai tujuan hidupnya
3. persabahatan itu sesuatu yang sangat berharga dalam kehidupan kita, so jangan sampai kita kehilangan sahabat-sahabat kita tapi jangan sampai persabahatan menghancurkan kehidupan kita atau orang lain
cerita sepenuhnya tonton sendiri di bioskop kesayangan anda hehehe
salam lemper